Desa Kemiren Sediakan 10.000 Cangkir Kopi
03.07.00 |
Desa Kemiren Sediakan 10.000 Cangkir Kopi - Desa Wisata Using Kemiren, Kecamatan Glagah, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur akan menggelar kegiatan yang bertajuk 10.000 cangkir kopi Using. Kopi tersebut akan disajikan kepada pengunjung yang datang pada Selasa malam (19/11/2013) mulai pukul 19.00 hingga 21.00 WIB.
Muhammad Ridwan, Koordinator Paguyuban Thulik Kemiren kepada Kompas.com, Senin (18/11/2013), menjelaskan kegiatan tersebut untuk mempromosikan kopi asli Kemiren. "Sebelumnya juga pernah diadakan pemecahan rekor sangrai kopi terbanyak dan juga pernah dikunjungi Miss Coffee International," jelasnya.
Selain itu warga Kemiren sudah menyiapkan kopi sebanyak satu kuintal dan gula pasir 50 kilogram. Kopi yang disediakan adalah kopi khusus yang disangrai dengan cara tradisional.
"Kopinya sudah disangrai sejak minggu lalu, karena memang butuh waktu. Sekali sangrai hanya sebanyak 6 ons kopi saja dan waktunya tidak boleh lebih dari 15 menit agar kopi matang merata dan tidak gosong. Kopi disangrai langsung oleh warga sekitar sini dengan menggunakan tungku api tradisional menggunakan kayu sehingga rasanya khas Kemiren," jelas Ridwan.
Menariknya, di acara tersebut masyarakat Using juga akan mengeluarkan cangkir khas yang dimiliki secara seragam oleh warga kemiren. Setiap rumah minimal mempunyai 10 cangkir kopi yang bentuknya sama.
"Semua masyarakat dari luar Kemiren bisa datang bergabung untuk menikmati kopi bersama-sama. Karena bagi kami sekali seduh kita bersaudara. Dan kami berharap kegiatan ini mempertegas Desa Kemiren sebagai Desa Kopi," pungkasnya.
Sumber : Kompas
0 comments:
Posting Komentar
Selamat Datang di Web Blog Bontang Fotografi - Komunitas Penggemar Photography di Kota Bontang.Dalam webBlog ini kalian bisa mengirim Foto Foto Hasil Karya kalian baik menggunakan Camera Handphone - iPad - iPhone - Blackberry - dan Kamera Ponsel Lainnya.Ataupun anda profesional pengguna Kamera SLR kami harap berpartisipasi mengirimkan Foto Foto Karya kalian ke bontanggraphic.photo@blogger.com - Semua kiriman Foto Tidak untuk di perjual belikan ataupun kepentingan Komersiil yang lain.Hasil kiriman baik hasil karya pribadi ataupun hasil karya orang lain murni menjadi tanggung jawab pengirim.Jangan Lupa Follow kami di Twitter di @BontangGraphic - Ayo Kabarkan Bontang melalui Foto - Ungkapkan kreasi Kalian melalui Foto - Anda juga dapat mengirim Foto melalui Twitter dengan cara Mention Kami di @BontangGraphic.Kirim Komentar Tentang Foto Di atas